Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Intip Yuk!

Model Kanopi Jendela Baja Ringan - Bahan baja ringan kini sudah banyak digunakan orang untuk pondasi atap rumahnya. Alasannya karena harga baja ringan relatif lebih ekonomis jika dibandingkan dengan bahan kayu. Terutama di wilayah perkotaan yang memang bahan baku kayu cukup sulit didapatkan. 

Selain harga yang relatif murah, baja ringan juga punya kelebihan lain. Yaitu bahannya yang ringan dan kuat. Baja ringan juga tidak akan pernah lapuk dan tidak mudah berkarat. Sehingga memang layak (direkomendasikan) untuk digunakan saat membangun rumah.  

Baja ringan pada umumnya digunakan orang sebagai pondasi utama di bagian atap rumah. Selain itu, bahan baja ringan juga sangat bagus digunakan untuk membuat atap kanopi. 

Tentu Anda sudah tahu apa itu atap kanopi bukan?

Jadi atap kanopi itu adalah atap tambahan dibagian sisi luar rumah. Biasanya atap kanopi ini dipasang orang dibagian depan rumah (untuk tempat parkir atau garasi). 

Nah, ada juga atap kanopi yang dipasang dibagian samping dan belakang rumah. Dan artikel kali ini akan mengulas secara khusus tentang atap kanopi yang berada dibagian sisi samping rumah.


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Intip Yuk!
Ilustrasi. Foto by : MSN ID (Youtube).


Berikut Ini Ada Beberapa Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik. 

Lihat yuk! 

1. Corrugated Canopy


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Intip Yuk!
Ilustrasi. Foto by : Pinterest


Pada sisi luar rumah terdapat jendela yang perlu diberikan kanopi agar tidak cepat rapuh atau rusak karena pergantian cuaca yang ada. 

Banyak model kanopi yang dapat disesuaikan dengan keinginan Anda sebagai pemilik rumah. Penyangga kanopi dari baja ringan pada jendela juga beragam, ada yang menggunakan kayu dan ada pula yang besi.

Baja ringan untuk kanopi pada jendela mudah untuk digunakan. Apalagi pemasangannya tidak begitu rumit dan tidak membutuhkan banyak waktu. Bagi orang-orang yang menginginkan kanopi jendela dengan cepat, dapat menggunakan bahan baja ringan.

2. Canopy Bed


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Lihat Yuk!
Ilustrasi. Foto by : Pinterest

Dekorasi kanopi untuk jendela kamar tidur pada foto diatas terlihat begitu manis dan elegan. Model kanopi jendela baja ringan ini juga membuat tampilan rumah jadi terkesan minimalis. 

Biasanya kanopi seperti diatas terdapat pada rumah bertingkat. Kanopi ini akan melindungi ruang kamar dari terpaan air hujan dari bagian samping (yang masuk lewat jendela). 

Warna asli dari baja ringan juga dapat menyatu dengan warna dinding rumah dengan sangat baik. 

Selain menggunakan bahan baja ringan, model kanopi ini juga bisa dibuat menggunakan bahan kayu. 

Sebenarnya bahan kayu juga ada yang bagus, asalkan Anda pandai memilih bahan kayu yang berkualitas. Jika di daerah Anda bahan kayu harganya lebih murah, maka tidak mengapa menggunakan kayu untuk membuat atap kanopi Anda.

3. Federation Awnings


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Lihat Yuk!
Ilustrasi. Foto by : Pinterest

Ini adalah model lainnya dari kanopi yang dipasang dibagian sisi samping rumah.

Model kanopi yang diletakkan pada jendela ini terlihat unik. Hal ini karena adanya kayu yang dijadikan sebagai penyangga baja ringan untuk kanopinya. 

Perpaduan antara kayu penyangga dan kanopi baja ringan memberikan kesan kokoh pada jendela yang ada. Warna kedua bahan tersebut juga tampak menyatu dengan indah.

Kanopi baja ringan pada jendela ini sangat berguna untuk melindungi ruangan sekitar jendela. Terutama untuk melindungi dari terik matahari dan derasnya hujan. Sehingga dinding yang berada di bawah kanopi dapat terlindungi dan warna cat yang ada tidak akan mudah luntur. 

Kanopi ini juga dapat mengurangi kerusakan pada dinding rumah akibat pergantian cuaca.

Info Menarik Lainnya : 7 Atap Kanopi Bening ini Direkomendasikan Untuk Anda

4. Window Canopy


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Lihat Yuk!
Ilustrasi. Foto by : Pinterest

Bahan baja ringan juga dapat dirancang menjadi kanopi sesuai dengan model dan gaya yang Anda inginkan. Salah satunya seperti contoh yang tampak pada foto diatas. 

Anda dapat memesan ukuran baja ringan sesuai dengan panjang jendela yang akan diberi kanopi. Kemudian merancangnya sesuai dengan desain yang Anda inginkan. Sehingga kanopi tersebut akan semakin mempercantik bentuk jendela rumah Anda.

Rumah dengan desain kanopi seperti ini akan terlihat sebagai hunian masa kini yang unik. 

5. Colorbond Window


5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Intip Yuk!
Ilustrasi. Foto by : Pinterest

Kanopi yang berbahan dari baja ringan ini sangat cantik diletakkan pada jendela dengan variasi warna. 

Anda dapat memberikan tambahan warna yang disesuaikan dengan desain rumahnya, agar bahan baja ringan ini dapat menyatu dengan baik dengan hunian Anda. 

Kanopi pada jendela ini dapat mengurangi cahaya yang masuk dalam rumah. 

Jika punya dana yang berlebih, maka Anda bisa membuat kanopi bahan baja ringan seperti ini untuk jendela yang ada di sekeliling rumah. Sehingga rumah Anda akan terlihat lebih cantik dan terlindungi dari teriknya sinar matahari.

Menariknya model kanopi ini dapat disesuaikan dengan desain rumah.

Info Menarik Lainnya : 6 Model Atap Baja Ringan Miring Untuk Rumah Minimalis

Demikian pembahasan mengenai model kanopi jendela baja ringan yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk membuat kanopi. Desain baja ringan yang ada akan membuat rumah menjadi lebih cantik, elegan, dan terkesan minimalis.

Semoga bermanfaat.

Yunita
Yunita Saya seorang ibu rumah tangga yang gemar menulis.

Post a Comment for "5 Model Kanopi Jendela Baja Ringan Terbaik, Intip Yuk! "