Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

8 Bisnis Kuliner yang Menjanjikan (Makanan & Minuman)

8 Bisnis Kuliner yang Menjanjikan (Makanan & Minuman)


Bisnis Kuliner yang Menjanjikan - Kuliner termasuk salah satu jenis usaha yang paling banyak diminati orang. Hal ini tidaklah mengherankan, karena setiap manusia akan selalu membutuhkan makanan. Sehingga para penjual makanan pasti senantiasa dicari oleh masyarakat. 

Namun di sisi lain, jumlah bisnis kuliner di Indonesia sebenarnya sudah sangat banyak. Nah, dari sekian banyak jenis makanan yang ada, kira-kira bisnis kuliner apa sih yang paling menjanjikan?

Untuk menjawab pertanyaan itu, maka artikel kali ini akan mengulasnya secara lengkap tentang ide bisnis kuliner.

Simak hingga tuntas ya, cekidot!

Meskipun pelaku bisnis kuliner di Indonesia sudah banyak, namun peluang usaha dibidang ini masih prospektif lho. Apalagi faktanya, masih ada beberapa jenis makanan yang belum banyak dijual orang. 

Jadi kalau Anda sedang mencari ide jualan, maka cobalah beberapa bisnis kuliner yang menjanjikan dibawah ini. 

Selain mudah dibuat, usaha kuliner berikut juga selalu dicari orang, sehingga berpotensi menghasilkan cuan.

Jenis kuliner tersebut diantaranya:

1. Roti

Makanan yang satu ini merupakan favorit semua orang. Meskipun bukan makanan utama masyarakat Indonesia, namun makanan ini kerap dicari orang untuk cemilan. 

Selain itu roti juga seringkali digunakan sebagai konsumsi untuk acara kantor, ulang tahun, hingga acara pribadi. Jadi peluang bisnisnya masih terbuka lebar meskipun sudah banyak produsen roti di Indonesia.

Bagi Anda yang tertarik dengan usaha ini, maka ada dua cara untuk memulainya. 

Jika Anda memiliki modal besar, maka bukalah toko roti hasil produksi sendiri. Namun bila modal Anda terbatas, maka bisa memulainya dengan sistem PO. Jadi Anda akan memproduksinya ketika sudah ada orderan.

Jika Anda belum bisa menyewa toko untuk menjual roti itu, maka Anda bisa menitipkan roti itu ke minimarket atau toko-toko besar (sistem konsinyasi). 

Beberapa jenis roti yang dapat dijual secara ecer adalah kue tart, brownies hingga pie basah.

2. Aneka Keripik

Bisnis kuliner yang menjanjikan berikutnya adalah aneka keripik. 

Selain mudah dibuat, berbagai jenis bahan bisa diolah menjadi keripik, mulai dari kentang, buah-buahan hingga singkong. 

Untuk membuat keripik tidak perlu skill memasak yang tinggi, karena mengolah kuliner ini terbilang cukup mudah.

Jika ingin menciptakan olahan keripik yang unik, maka cobalah buat racikan keripik yang sehat. 

Contohnya, buatlah keripik dari sayuran dengan kandungan lemak dan karbo yang sedikit. Jangan lupa mencantumkan kandungan gizi pada kemasan keripiknya. Dengan begitu, orang yang sedang diet pun juga bisa mengkonsumsi keripik tersebut.

3. Bakso

Jenis bisnis kuliner yang menjanjikan lainnya adalah bakso. Meskipun sudah banyak yang menjalani usaha ini pasaran, namun bakso tetap punya potensi yang bagus lho!

Bagi Anda yang tertarik merintis bisnis ini, cobalah membuat bakso dengan variasi yang berbeda. 

Jika selama ini isi bakso (biasanya) hanya daging dan telur saja, maka coba tambahkan variasi di dalamnya. Misalnya seperti bakso isi jamur, isi keju, hingga isi jeroan. Selain itu, pastikan cita rasa kuahnya terasa lezat di lidah. Karena kalau bakso tanpa kuah yang lezat, maka sama saja seperti sayur tanpa garam.

Info Menarik Lainnya : Berapa Sih Modal Usaha Bakso? Yuk Kita Ulas Bareng

4. Es Krim

Karena cuaca Indonesia yang terkenal panas saat kemarau, maka makanan ini pasti akan dicari semua orang di momen tersebut, baik anak-anak hingga orang dewasa. 

Nah agar bisnis yang Anda bangun berbeda dari produsen es krim lain, maka cobalah membuat es krim dari bahan organik. Sehingga kandungannya jadi lebih sehat (tidak membuat anak-anak jadi batuk atau sakit setelah mengkonsumsinya).

Cara membuat es krim organik yaitu dengan menggunakan bahan-bahan yang sehat. Cobalah beberapa bahan seperti sayur, kacang ijo, buah-buahan, dll. Dan usahakan agar tidak menggunakan bahan-bahan aditif. 

Dengan kandungan seperti diatas, maka produk es krim Anda akan jadi lebih sehat. Bahkan produk Anda itu juga bisa dikonsumsi oleh orang yang sedang menjalani diet.

5. Berbagai Jenis Sambal

Meskipun sambal bukan bagian utama dalam sebuah hidangan, namun fungsi sambal tidak bisa dilupakan begitu saja. Sama halnya seperti garam dengan sayur, maka sambal merupakan bumbu penyedap pada sebuah makanan. Oleh karena itu, bagi sebagian orang sambal itu wajib ada ketika dia sedang makan.

Karena cukup banyak pecinta sambal di Indonesia, maka tentunya produk sambal ini termasuk bisnis kuliner yang menjanjikan. 

Agar memiliki pangsa pasar yang luas, cobalah membuat berbagai variasi sambal, mulai dari sambal cumi, bajak, bawang, hingga sambal ijo. Selain itu, pastikan sambal yang dibuat dapat bertahan lama.

Tantangan terbesar dari bisnis ini yaitu harga lombok yang cenderung naik-turun, sehingga berpotensi mempengaruhi harga dari sambal yang akan dijual. 

Oleh karena itu jika harga lombok sedang turun, maka cobalah membuat dan menjual sambal sebanyak mungkin. Tujuannya agar keuntungan yang Anda dapatkan bisa lebih maksimal. Sebaliknya jika harga lombok sedang naik, maka produksilah sambal dalam jumlah secukupnya saja.

Info Menarik Lainnya : Raih Untung dari Kemitraan Usaha Frozen Food di Kala Pandemi

6. Makanan Diet

Masyarakat Indonesia kini sudah banyak yang sadar akan kesehatan. Selain rajin berolahraga, masyarakat kini juga lebih suka mengkonsumsi makanan sehat. Misalnya seperti less sugar hingga less oil. Maka tak heran jika kini banyak bermunculan bisnis catering diet untuk mendukung perubahan tersebut.

Agar Anda mampu bersaing dengan pebisnis lain yang sudah lebih dulu ada, maka cobalah membuat bisnis makanan diet dengan sistem PO. 

Jadi ketika di awal minggu, beritahukan menu yang akan Anda buat selama seminggu ke depan. Selain itu jangan lupa sebutkan isi kandungan kalori, protein, hingga lemak yang ada di setiap makanan tersebut kepada calon customer Anda. 

Selanjutnya, bukalah PO bagi siapa saja yang ingin memesan makanan tersebut.

Buatlah makanan yang lezat dan disukai oleh setiap orang, misalnya seperti burger, pizza, atau steak. 

Namun, pastikan Anda menyesuaikan isi kandungannya. Tujuannya tentu agar produk Anda itu tetap sehat dikonsumsi, terutama bagi orang yang sedang diet. Dengan begitu, Anda akan bisa menunjukkan kepada para customer, bahwa diet itu tidak mesti menyiksa diri karena menahan selera.

Jadi pelanggan Anda tetap bisa menikmati makanan yang lezat sekaligus sehat.

7. Makanan Korea

Demam Korea hingga saat ini masih melanda masyarakat Indonesia. Selain drama Korea, banyak band Korea yang kini menjadi idola perempuan Indonesia. Hal ini pun berpengaruh pada kecintaan masyarakat terhadap makanan Korea.

Melihat peluang ini, maka cobalah membuat bisnis kuliner yang terdiri dari makanan korea. 

Coba sediakan makanan yang sering ada pada drama Korea. Contohnya seperti Ramyeon, Tteokbokki, Sushi, hingga Corndog. Meskipun semua itu makanan dari Korea, namun pastikan agar Anda menyesuaikan cita rasanya dengan lidah orang Indonesia.

Info Menarik Lainnya : 7 Ide Usaha Makanan yang Mampu Bertahan Saat Masa Pandemi

8. Minuman Dingin

Bisnis kuliner yang menjanjikan lainnya adalah minuman dingin. Karena hawa udaranya yang panas, maka tidak heran jika bisnis minuman dingin ini selalu laris manis di Indonesia. 

Walau pesaingnya cukup banyak, namun usaha ini tetap berpeluang besar untuk dijalani. Terutama jika Anda mampu membuat minuman dingin yang unik dan segar.

Jika Anda membuka usaha ini, maka jangan mematok harga jual yang terlalu mahal. Selain itu, sediakan beberapa variasi pilihan minuman kepada pelanggan, mulai dari rasa teh, susu, hingga yang squash. 

Terakhir, pastikan menggunakan bahan yang berkualitas. Tujuannya agar racikan minuman dingin Anda tidak membuat konsumen sakit tenggorokan. 

Dengan semua tips-tips yang telah diuraikan diatas, seharusnya bisnis Anda bisa berjalan dengan lancar.

Bagi Anda yang ingin membuka sebuah bisnis kuliner yang menjanjikan, maka cobalah memilih makanan yang belum banyak dijual orang. Kalaupun sudah ada pesaingnya, maka cobalah tawarkan dalam bentuk yang unik dan berbeda. 

Jadi meskipun bisnis kuliner di Indonesia sudah cukup banyak, namun peluangnya masih terbuka lebar.

Semoga bermanfaat dan sukses untuk Anda.

Rianda
Rianda Saya seorang penulis freelance

Post a Comment for "8 Bisnis Kuliner yang Menjanjikan (Makanan & Minuman)"