Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati


Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati


HP Xiaomi merupakan barang yang dibutuhkan semua orang. Sayang tidak semua orang bisa memilikinya, karena harganya memang mahal. Hal inilah yang menyebabkan banyak orang kehilangan ponsel dengan modus pencurian. 

Untungnya, kini banyak smartphone yang telah dilengkapi dengan banyak fitur canggih, sehingga membuatnya mudah dilacak. 

Namun, apakah ada cara melacak HP Xiaomi yg hilang dalam keadaan mati?

Yuk simak jawaban selengkapnya berikut ini.

Bantuan Untuk Mencari Ponsel Hilang

Mencari ponsel dalam kondisi menyala memang jauh lebih mudah dibandingkan yang mati. Apabila ponsel menyala, ada banyak cara untuk mencari serta melacaknya. Namun sebaliknya, jika dalam kondisi mati, pemilik akan lebih sulit mencarinya terutama karena sudah tidak ada signal untuk melacaknya.

Sampai sekarang belum ada aplikasi atau cara untuk menemukan ponsel mati. Meskipun begitu, aplikasi saat ini bisa memberitahukan posisi terakhirnya. Dengan update posisi, maka para pemilik bisa mencarinya ke tempat tersebut. Jika beruntung, maka HP masih bisa ditemukan.

Meskipun mencari HP mati cukup sulit, namun bukan berarti tidak mungkin. Ada beberapa aplikasi dan cara yang bisa membantu mencari keberadaannya. 

Nah, bagi yang ingin mencoba mencarinya baik dalam kondisi nyala atau mati, cobalah beberapa aplikasi dibawah ini:

1. Mencari Dengan Google Maps


Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati

Ketika pertama kali menyadari HP telah hilang, maka segera lacak keberadaannya. Untuk bisa melakukan hal ini, maka bukalah aplikasi ini dari perangkat lain. Selanjutnya masukkan ID, email, hingga nomor HP yang digunakan pada perangkat yang hilang.

Ketika berhasil masuk ke akun, pilihlah gambar segitiga di bagian atas. Selanjutnya, pilih linimasa untuk meneruskan proses. Nantinya Google Maps akan membantu menunjukkan lokasi HP terakhir ketika masih menyala pada layar. 

Informasi yang diberikan Google Maps cukup detail. Mulai dari jalan, kota, hingga kabupaten.

2. Melacak Dengan MiCloud


Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati

Untuk mempermudah para penggunanya, ada aplikasi khusus yang bernama MiCloud. Aplikasi ini dapat berguna untuk berbagai hal, mulai dari mencari ponsel, transfer data, hingga menyimpannya secara online. Bahkan dengan aplikasi ini, pengguna bisa menghapus data penting pada ponsel.

Untuk melacaknya, maka masuklah ke situs Mi Cloud. 

Masuklah ke akun Mi Cloud dengan memasukkan ID, Nomor Telepon, dan Password. Ketika berhasil masuk, pilih menu Mencari Perangkat untuk mendapatkan update lokasi terakhirnya. Nantinya, fitur ini akan menampilkan map yang menunjukkan lokasinya.

Cara melacak HP Xiaomi yg hilang dalam keadaan mati tidak memang selalu akurat, namun cukup membantu memberikan petunjuk kepada sang pemilik. 

Namun, jika akhirnya tidak bisa ditemukan, maka gunakan fitur yang ada pada MiCloud untuk mengamankan seluruh data yang ada di dalamnya. Untuk melakukan ini, pilihlah fitur Wipe Device untuk menghapus seluruh data yang ada. Sehingga tidak bisa di salah gunakan oleh orang yang tidak bertanggungjawab.

Info Menarik Lainnya : Cara Setting VPN di Xiaomi Secara Gratis Atau Berbayar

3. Mengunduh Find My Device Google


Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati

Jika tidak memiliki MiCloud pada HP, maka cobalah mengunduh aplikasi Find My Device Google ini pada ponsel teman atau saudara. 

Secara garis besar fungsi serta hasil yang diberikan juga sama, yaitu posisi HP terakhir pada saat masih menyala. Dengan aplikasi ini pemilik tidak perlu memasukkan akun MiCloud, cukup dengan menggunakan email dan kata sandi yang sama.

Pertama bukalah situs Google dan pilihlah Device Manager. Jika ada lebih dari satu akun, maka pilihlah yang ingin dicari dan klik Find. Aplikasi akan mencoba mencari posisi HP ketika masih menyala. 

Jika masih menyala, maka aplikasi akan menunjukkan pergerakannya. Jadi, usahakan agar HP selalu menyala untuk mempermudah pencariannya.

Selain dapat melacak, aplikasi ini juga memiliki fitur untuk mencari perangkat dengan suara serta mengamankan data. Jadi, jika ponsel masih menyala, maka gunakan fitur noise untuk mengeluarkan suara keras. 

Dengan bantuan fitur ini, pemilik bisa dengan mudah mencari sumber suaranya. Selanjutnya, ada juga fitur erase untuk menghilangkan data pada ponsel yang hilang.

Info Menarik Lainnya : Cara Membuka HP Xiaomi yg Terkunci Akun Mi Dengan Mudah

Tips Ketika Ponsel Hilang

Ketika menyadari HP telah hilang, maka jangan ditelpon, tapi lacak lah secara langsung. Perlu diingat bahwa cara melacak HP Xiaomi yg hilang dalam keadaan mati akan lebih sulit. Jadi, usahakan untuk membiarkannya selalu menyala. 

Selain itu, lakukan beberapa hal berikut untuk memudahkan pencarian:

1. Gunakan Fitur Suara

Jika menelponnya, bisa saja orang yang mengambilnya akan langsung mematikannya. Ini akan mempersulit pelacakan karena tidak ada bantuan signal atau bunyi. Oleh karena itu, segera lacak posisinya dengan bantuan aplikasi diatas.

Jika yakin HP masih belum jauh, cobalah gunakan fitur suara. Fitur ini akan membuat ponsel mengeluarkan suara yang keras, sehingga sang pemilik bisa mencari keberadaannya. Suara tersebut tidak akan bisa dimatikan kecuali dari perangkat yang menjalankannya.

2. Gunakan Fitur Google Map

Namun, jika sudah lupa keberadaannya, maka langsung lacak menggunakan Google Maps atau aplikasi lainnya. Lakukan semasa HP masih menyala karena hasilnya akan lebih akurat dan terpercaya. Untuk mempersulit sang pencuri, pastikan untuk memasang kata sandi pada saat ponsel baru saja menyala.

3. Pastikan Sudah Memiliki Akun Email

Untuk bisa melacak ponsel menggunakan semua fitur ini, maka pastikan memiliki akun Google terlebih dahulu. Jika tidak memiliki akun Google, maka semua fitur diatas tidak bisa diakses. 

Jadi ketika pertama kali membeli HP Xiaomi, maka pastikan untuk membuat akun email Google terlebih dahulu. Selain itu, jangan lupa untuk selalu mengingat ID serta kata sandinya.

Mencari HP mati memang cukup menantang dan belum ada solusi jitunya hingga kini. Namun, cara melacak HP Xiaomi yg hilang dalam keadaan mati diatas dapat dicoba untuk mendapatkan informasi terakhir mengenai posisinya. 

Meskipun tidak 100% akurat, namun pemilik paling tidak bisa mendapatkan petunjuk mengenai keberadaannya dan mengamankan data-data yang ada di dalamnya.

Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk Anda semua.

Rianda
Rianda Saya seorang penulis freelance

Post a Comment for "Cara Melacak HP Xiaomi yg Hilang Dalam Keadaan Mati "