Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

12 Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu (Prospeknya Bagus Lho)

Mencari rezeki itu tidak-lah sulit bagi orang yang mau selalu berusaha. Dan jika belum memungkinkan, maka tidak perlu memaksakan diri untuk pergi jauh-jauh (merantau) ke kota besar.

Pasalnya, usaha potensial yang ada di desa juga cukup banyak ragamnya.

Ikhtiar semacam ini, akan lebih baik daripada pergi eksodus ke kota lain, tapi ujung-ujungnya malah jadi pengangguran (atau pengemis). Selain itu, jika geliat usaha mulai bangkit di kampung kita, maka pemberdayaan masyarakat di desa, terutama yang terkait dengan perekonomian akan dapat semakin maju.

Namun, tidak-lah semua orang tahu jenis usaha apa yang bagus jika dilakukan di desa. Dan tidak semua orang desa menyadari tentang adanya mata pencaharian yang potensial tersebut. Maka dari itu, perlu kiranya suatu info yang komprehensif tentang usaha potensial di desa. Terutama yang memiliki prospek bagus. Dan karena itulah artikel ini ditulis. 😊

Berikut Daftar Usaha Potensial Tersebut:


1. Beternak Hewan.



12 Jenis Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu
Ilustrasi Ternak Sapi di Desa.

Usaha potensial di desa yang pertama ialah beternak hewan. Tidak dipungkiri bahwa usaha ini tidak cocok dikelola di kota besar. Sebab, kondisi lingkungannya tidak memadai. Tentu mencari pakan ternak juga sulit diperkotaan. Oleh karena itu, mata pencaharian sebagai peternak ini sangat cocok dilakukan oleh masyarakat desa.

Selain pakannya mudah didapatkan, hasil keuntungan dari penjualan ternak ini juga cukup lumayan (setiap momen Iedul Adha). Bukan hanya itu saja. Keistimewaan beternak hewan seperti sapi, kambing, bebek, dll juga dapat memberi manfaat berlipat ganda. Selain bisa dijual dan menghasilkan uang, daging dari hewan tersebut bisa dikonsumsi sendiri. Dan pada ternak sapi perah bisa diambil dan dimanfaatkan susunya.

Jadi sebenarnya beternak hewan ini termasuk peluang usaha yang bagus di desa, asalkan benar-benar ditekuni. Masalahnya kini banyak masyarakat desa (terutama pemuda) yang enggan dan meninggalkan aktivitas beternak tersebut. Semoga dengan penjabaran tentang kelebihan usaha ternak diatas, dapat kembali memaksimalkan salah satu usaha potensial di desa ini.

2. Buka Gerai HP Kecil-kecilan.

Zaman digital seperti sekarang ini tidak hanya melanda kota-kota metropolitan. Desa, kampung, bahkan dusun sekalipun juga ikut terkena imbas/pengaruhnya. Dan salah satu efek dari era digital adalah munculnya berbagai jenis smartphone.

Dari segi usaha, munculnya perangkat smartphone, dan jenis hp yang lain ke pelosok desa dapat dimanfaatkan sebagai peluang usaha yang potensial. Salah satu peluang tersebut adalah membuka gerai yang menerima layanan jual beli hp atau ponsel.

Sekalipun usaha ini terkesan tidak cocok di desa, namun tentu saja pengguna gadget tidak hanya di perkotaan saja. Bahkan kini anak-anak di desa pun telah mengenal ponsel pintar berjenis Android. Oleh karenanya, gerai Hp kecil-kecilan ini dapat dijadikan salah satu peluang usaha yang menjanjikan di desa.

3. Menjadi Makelar Tanah.

Mencari tanah di Jakarta, Surabaya, dan kota metropolitan lain kini tampaknya sudah semakin sulit. Termasuk membeli sepetak tanah untuk rumah pemukiman pribadi. Kalaupun bisa mendapatkan tanah yang bisa dibeli, namun terkadang suasana lingkungannya tidak sesuai dengan harapan.

Berbeda dengan mencari tanah di desa. Sekalipun kini sudah banyak dilakukan pembangunan, tetapi jumlah tanah yang tersisa masih jauh lebih banyak. Tentu ini kesempatan bagus bagi orang kota yang ingin sekadar membangun hunian di desa. Rumah ini pada waktu-waktu tertentu bisa didatanginya (untuk beristirahat sembari menghirup udara desa yang segar).

Oleh karena itu, makelar tanah termasuk salah satu usaha potensial di desa. Bahkan keuntungannya cukup menggiurkan. Selain dapat komisi dari orang yang membeli tanah, terkadang komisi juga didapatkan dari si pemilik tanah sebelumnya (karena ikut membantu menjualkan tanahnya).

4. Membangun Destinasi Wisata.

Jika Anda tinggal di desa dan memiliki modal yang cukup banyak, maka mendirikan tempat wisata adalah peluang usaha yang sangat menjanjikan. Ini disebabkan karena kondisi alam pedesaan sangat mendukung untuk usaha tersebut.

Apa pun jenis tempat wisatanya - jika berada di desa - maka kesannya akan lebih indah jika dibandingkan dengan tempat wisata yang ada di kota. Apalagi bila yang digarap adalah destinasi berbasis pemandangan atau wisata alam. Maka dari itu, wajar kalau rujukan para turis lebih sering ke gunung, pantai, dan air terjun yang masih identik dengan alam pedesaan.

12 Jenis Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu
Ilustrasi Wisata Desa: "Kampung Warna-warni".
Selain itu, usaha ini juga bisa diambil manfaatnya oleh masyarakat sekitar. Seperti membuka warung jajanan atau membuka penginapan. Dengan begitu, perputaran ekonomi di desa akan selalu stabil, dan bermanfaat untuk kesejahteraan masyarakat setempat.

5. Membuka Les dan Kursus.

Anak-anak desa tidak memiliki kesibukan yang super seperti anak di kota. Bahkan, sepulang sekolah, untuk anak di desa, tinggal istirahat menunggu sore, setelah itu bermain bersama teman-temannya.

Maka dari itu, Anda dapat mengisi waktu luang mereka sejenak dengan memberikan les dan kursus. Usaha dibidang pendidikan ini tidak sekedar menghasilkan materi, tetapi juga sangat mulia. Apalagi di zaman sekarang ini kurikulum mata pelajaran semakin sulit, sehingga dibutuhkan kelas non formal, terutama di desa-desa.

Memang penghasilan dari iuran orang tua si anak tidak seberapa. Tetapi kalau rutin dan berkelanjutan, jumlahnya juga cukup besar. Maka dari itu, pekerjaan ini juga tergolong usaha potensial di desa.

6. Bertani.

Desa pasti identik dengan pertanian. Profesi mulia ini jangan sampai hilang dan punah dari bangsa kita. Sulit dibayangkan, entah apa jadinya Indonesia, jika sudah tidak ada satupun warga desa yang mau menggarap sawahnya untuk bertani. Atas dasar itu, aktivitas bertani harus terus dilakukan. Apalagi penghasilannya terbilang cukup lumayan. Terutama hasil dari pertanian padi, palawija, tembakau, tebu dan lain sebagainya.

Selain itu, dengan bertani maka kebutuhan pokok masyarakat desa dapat terus terjamin. Mereka juga akan tercegah dari kelaparan. Ini dikarenakan, sebagian dari hasil panen akan disimpan di lumbung untuk kebutuhan makan hingga satu tahun ke depan.

Oleh karena itu, janganlah pernah malu menjadi seorang petani, sebab ini adalah usaha yang sangat mulia. Ingatlah, bahwa Indonesia bukan hanya negara maritim, tetapi juga agraris. Maka dari itu, jika bercocok tanam dengan rutin, maka nama Indonesia sebagai negara pertanian akan terus bergaung.

7. Membuka Klinik Kesehatan.

Jika para tenaga medis belum mendapatkan kerja di kota, maka membuka klinik kesehatan di desa termasuk salah satu usaha potensial yang menguntungkan. Akses kesehatan semacam ini memang sudah menyebar ke seluruh Indonesia, namun, masih banyak di pelosok desa yang belum tersentuh.

Maka dari itu, diperlukan orang-orang yang mempunyai basic ilmu kedokteran yang mampu bekerja secara mandiri. Demi untuk melayani kebutuhan kesehatan masyarakat dipelosok desa tersebut.

12 Jenis Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu
Ilustrasi Papan Reklame Klinik di Sebuah Desa

Oleh karenanya, ini bisa menjadi peluang usaha potensial di desa yang dapat dijalankan. Ini termasuk salah satu profesi yang mulia selain pengajar les dan petani sebelumnya diatas. Bahkan, karena dianggap begitu besar jasa tenaga medis di klinik ini, sebagian pasien tidak hanya memberikan uang mereka. Bahkan juga ada yang memberikan hasil kebun (tiap panen) kepada tenaga medis yang ada di desa tersebut.

Persaingan dibidang usaha ini bisa dikatakan tidak ada . Hal ini karena minimnya tenaga medis yang masuk ke pelosok desa hingga daerah pedalaman. Itu artinya prospek usaha klinik ini terbilang bagus, karena hanya tenaga medis itulah yang akan menjadi rujukan di desa tersebut.

8. Berbisnis Pulsa Operator.

Hampir semua kalangan masyarakat di jaman ini telah memiliki smartphone. Tidak terkecuali warga yang tinggal di desa. Efeknya tentu kebutuhan akan pulsa sudah tidak bisa di elakkan lagi pada masyarakat desa, supaya komunikasi dapat terus berjalan lancar.

Atas dasar itulah, maka berbisnis pulsa operator di desa menjadi salah satu usaha potensial yang bagus untuk dilakukan. Dan ini sangat bermanfaat bagi penduduk setempat. Sebab masyarakat desa tidak perlu pergi jauh-jauh lagi ke  kecamatan, kabupaten, atau pun kota hanya untuk membeli pulsa.

Sekalipun nominal pembelian pulsa di desa tidak sebesar di kota, namun intensitas pembelian pasti tetap tinggi. Apalagi jika Anda adalah pebisnis pulsa operator hanya satu-satunya di desa tersebut. Terlebih jika sudah memiliki banyak pelanggan, pasti keuntungan yang akan Anda dapatkan bisa jauh lebih besar lagi.

Selain itu, cara menjalankan bisnis pulsa berbagai operator ini termasuk sangat mudah. Apalagi jika sudah ada internet masuk desa. Pebisnis tidak perlu lagi membuka gerai. Anda tinggal pesan pulsa melalui sistem online, lalu menjualnya kembali kepada masyarakat desa yang membutuhkannya.

9. Membuka Usaha Kuliner.

Indonesia terdiri dari ratusan ribu desa. Uniknya, di setiap desa tersebut terdapat aneka makanan khas yang tidak ditemukan di daerah lain. Tidak dipungkiri, kuliner khas semacam inilah yang selalu diburu para traveler dari kota-kota besar.

Oleh karena itu, membuka usaha kuliner asli ini termasuk ke dalam daftar usaha potensial di desa yang layak untuk Anda pilih. Apalagi jika kuliner khas Anda tersebut sudah punya nama dan cita rasanya sudah dikenal banyak orang. Tentu, keuntungan yang akan Anda dapatkan bisa semakin besar, karena hidangan makanan Anda dapat selalu habis dengan cepat.

Usaha kuliner desa ini akan lebih istimewa jika dibangun di area keramaian. Sehingga pengunjung yang datang berasal dari berbagai suku, asal daerah, dan status yang berbeda-beda. Contohnya buka usaha kuliner khas daerah di tempat wisata. Ini sangat bagus sekali. Karena tujuan turis berwisata tidak hanya ingin menikmati pemandangan saja, tetapi juga ingin mencicipi kuliner khas daerah tersebut.

10. Berkebun Buah.

Jika keunggulan dari hasil tani pasti dibeli oleh masyarakat karena merupakan kebutuhan bahan pokok, maka keunggulan dari profesi berkebun buah adalah masih sedikitnya persaingan. Hal ini disebabkan karena persaingan antar pekebun yang masih sedikit. Maka dari itu, menanam buah-buahan adalah salah satu usaha yang cukup baik dilakukan di desa.

12 Jenis Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu
Ilustrasi Kebun Anggur.

Memang untuk menjalankan usaha ini dibutuhkan sifat telaten dan kesabaran yang tinggi. Jika anda mampu sabar menjalaninya, maka Anda bisa menjadi seorang pengusaha kebun buah yang sukses.

Hal disebabkan karena peminat buah sangatlah banyak, sehingga peluang bisnis berkebun ini tergolong bagus. Bahkan bukan tidak mungkin, sebelum panen, sudah ada pedagang yang datang menawar dan memborong buah dari hasil kebun tersebut.

Untuk jenis buahnya sendiri, terserah pekebun. Anda bisa berkebun anggur, salak, nanas, pisang, kelengkeng, ataupun buah-buahan yang lainnya. Selain untuk sumber penghasilan, sebagian hasil buah yang melimpah ruah juga bisa dibagikan ke tetangga sekitar untuk beramal.

11. Bangun Bisnis Online.

Jika di pelosok desa sudah ada smartphone, berarti jaringan internet di sana juga sudah bisa dijangkau. Maka dari itu, ini bisa dimanfaatkan sebagai usaha potensial di desa, dengan cara berdagang melalui dunia maya, yang disebut bisnis online.

Bukan itu saja, dengan maraknya iklan niaga online di TV, masyarakat desa jadi sudah tahu bahwa ada market yang lebih mudah dan menguntungkan dibandingkan pasar konvensional pada umumnya. Selain itu, jika ada pebisnis online di desa tersebut, promosinya jadi tidak terlalu sukar lagi. Karena masyarakat desa bisa datang langsung menjemput produk yang dijual secara online itu langsung ke rumah sellernya.

Atas dasar itu, persiapkan produk yang akan dijual. Pastikan produk itu memang dibutuhkan oleh masyarakat sekitar. Seperti alat pertanian, bibit buah, fashion, alat kosmetik dan sebagainya. Tentu masyarakat akan lebih senang, karena mereka tidak perlu pergi ke kota besar untuk membeli produk-produk tersebut.

12. Membangun Usaha Apotek Herbal.

Dulu, masyarakat pedesaan lebih tertarik menggunakan ramuan herbal murni sebagai obat. Namun, saat ini, semenjak adanya racikan herbal yang telah berbentuk kapsul dan sirup, maka masyarakat sudah beralih kepada kemasan yang lebih simpel tersebut. Ini karena warga tidak perlu lagi bersusah payah meracik dan meramunya sendiri.

Maka dari itu, membuka usaha apotek herbal di desa adalah langkah yang tepat. Apalagi saat ini, produk herbal sudah banyak tersedia. Anda tinggal persiapkan modal, pesan dan lakukan penyediaan. Jika ini sudah Anda lakukan, maka sebagai pebisnis, Anda tinggal duduk saja menunggu masyarakat desa yang akan datang membeli. Tidak lupa pula, sampaikanlah promosi yang baik. Seperti menerangkan tentang manfaatnya, apa saja bahan herbal yang digunakan, serta isi kandungannya.

Lakukan promosi dengan kalimat yang mudah dimengerti oleh masyarakat pedesaan. Semakin menarik review produk yang Anda sampaikan, maka semakin besar peluang obat herbal Anda akan dibeli warga desa. Pastikan juga harganya masih bisa terjangkau oleh daya beli mereka.

Tinggal di desa seharusnya tidak menjadi alasan untuk mengeluh tentang sulitnya membuka lapangan pekerjaan. Dilihat dari semua daftar di atas, maka masih banyak jenis usaha potensial yang dapat dilakukan di desa. Dengan begitu, tak ada lagi keharusan bagi pemuda untuk meninggalkan desanya, dan pergi merantau ke kota hanya demi mendapatkan penghasilan.

Jika bukan para pemuda yang membangun dan memajukan kampung halamannya, lantas siapa lagi?

Artikel Menarik Lainnya : Warung Sembako Modal 5 Juta, Solusi Penghasilan Tambahan Untuk Keluarga

Semoga artikel ini dapat bermanfaat. Sampai jumpa lagi pada info menarik selanjutnya.

Salam.

Penulis by : Bang izal.
Bang izal
Bang izal Saya Seorang Praktisi Bisnis Mainan. Sangat hobi menulis dan suka berdiskusi. Saya ingin sekali saling berbagi ilmu, dan pengalaman, dengan teman-teman semua melalui blog ini.

Post a Comment for "12 Usaha Potensial Di Desa Yang Perlu Anda Tahu (Prospeknya Bagus Lho)"