Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah

Motif granit untuk teras - Granit adalah sejenis batuan beku yang biasanya berwarna cerah dan butirannya kasar. Kepadatan jenis batu ini juga lebih keras daripada marmer. Sehingga banyak digunakan orang untuk membangun rumah dan mendirikan bangunan.

Batuan granit ini biasanya memiliki bermacam-macam warna. Diantaranya warna putih, abu-abu, coklat, hitam dan merah. Karena berwarna indah dan bahannya kuat, sehingga batu granit ini sering dipakai orang untuk menghiasi, sekaligus melapisi bangunan rumahnya. Nah tulisan ini akan mengulas tentang pilihan motif batu granit untuk lantai teras rumah. Dan Anda bebas memilih motif mana saja yang paling Anda sukai.

Motif Granit Untuk Teras

Lantai granit dapat dikenali dari motifnya yang berupa bintik-bintik acak yang tersusun secara alami. Karena kealamiannya ini, granit memiliki motif terbatas dengan perbedaan mencolok pada warna. Untuk memilih motif yang cocok (termasuk motif granit untuk teras), maka bisa disesuaikan dengan desain dan warna rumah Anda secara keseluruhan.

Berikut ini pilihan motif granit untuk teras rumah Anda.

Diantaranya:

1. Natural Grey

Dengan warna abu-abu yang natural dan polos, motif granit ini memberikan kesan sederhana dan praktis. Apalagi dengan bentuk persegi panjang yang tidak harus sejajar, sehingga susunannya bisa dibuat lebih variatif.

Lihat foto ilustrasi dibawah ini.


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Motif natural grey bagus dipasang untuk teras yang memanjang ke samping dengan sedikit taman di depan rumah. Namun tidak hanya di depan, motif ini juga bagus untuk teras samping atau belakang. Natural grey bisa dikatakan merupakan motif yang serbaguna.

2. White Sand


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Warna putih dengan corak hitam coklat tak beraturan biasa digunakan pada lantai teras. Motifnya yang netral menjadikan lantai granit white sand cocok dipadukan dengan berbagai desain dan ukuran rumah. Warna dinding pun bisa diganti-ganti dan akan tetap serasi dengan lantainya.

Selain itu, motif ini bahkan bisa juga digunakan pada bagian dalam rumah. Terutama jika pemilik rumah menyukai keseragaman dekorasi. Jadi, bagian teras, ruang tamu, hingga dapur bisa menggunakan motif granit yang sama karena motif white yang netral.

Info Menarik Lainnya : 9 Ide Desain Kamar Mandi Kloset Jongkok, Simak Yuk!

3. Kashmir Gold


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Motif keemasan selalu memiliki kesan menawan. Karena itu, menggunakan motif kashmir gold untuk lantai teras juga merupakan ide yang bagus. Dipadukan dengan kusen berwarna senada, motif ini dapat memberikan pemandangan megah yang klasik.

Pengaplikasian tiang berukuran besar dengan material batuan alami juga akan memperkuat kesan yang ditampilkan. Jangan lupa untuk mengatur pencahayaan yang sesuai agar kesan klasiknya dapat dipertahankan saat malam hari.

4. Seaweed Green


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Kata siapa teras hanya bisa dipasangi granit dengan motif dan warna netral? Motif seaweed green memang masih tidak terlalu ramai. Namun, mengingat variasi motif granit tidak terlalu banyak, pemilihan motif yang satu ini bisa dikatakan cukup berani.

Sebaiknya pilih cat dinding yang cukup terang dan agak netral untuk mengimbangi motif ini. Dengan begitu, warna hijau gelapnya akan tampak menonjol dan tidak bertabrakan dengan warna dinding. Dekorasi pada teras pun akan tampak seimbang.

Info Menarik Lainnya : Desain Kamar Mandi Minimalis Kloset Duduk (Nyaman & Menarik)

5. Lavender Blue


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Penggunaan lavender blue sebagai motif granit untuk teras juga bukan pilihan yang sering dilakukan. Meskipun warna biru abu yang terkandung di dalamnya bersifat cukup netral, namun corak keunguannya membuat motif ini cukup unik. Karena itu, menggunakan lavender blue sebagai lantai juga perlu memperhatikan warna rumah bagian luar.

6. Baltic Brown


Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah


Perpaduan coklat hitam pada baltic brown juga tidak kalah menarik untuk dijadikan lantai teras. Motif ini cocok untuk dipadukan dengan warna terang seperti krem, maupun yang agak gelap seperti coklat tua. Penambahan batu alam pada sisi tiang juga bisa serasi dengan warna ini.

Penggunaan baltic brown akan tampak mencolok pada teras yang sempit. Apalagi jika bangunan rumah lebih tinggi dari tanah sehingga teras harus ditambah dengan beberapa anak tangga. Untuk memberikan kesan lebih segar dan alami, di sisi-sisi tangga bisa ditempatkan pot tanaman hijau berukuran sedang.

Info Menarik Lainnya : 8 Jenis Pernak pernik Hiasan Dinding Rumah, Lihat Yuk!

Sudah memutuskan memilih yang mana? Teras adalah bagian paling awal yang akan dilihat oleh tamu bahkan sebelum masuk ke rumah. Karena itu, pilihlah motif granit untuk teras yang menunjukkan karakteristik pemilik rumah serta memberikan kesan yang menyenangkan.

Demikianlah beberapa contoh motif batu granit yang cocok untuk teras rumah. Semoga bermanfaat.
Yunita
Yunita Saya seorang ibu rumah tangga yang gemar menulis.

Post a Comment for "Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah"