Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Keramik teras depan rumah minimalis - Pada umumnya setiap kediaman pribadi biasanya memiliki teras rumah. Kalau ukuran rumahnya besar, bahkan bisa sampai memiliki 3 teras. Satu teras utama di bagian depan rumah, dan dua teras lainnya berada dibagian samping dan belakang rumah. Sedangkan jika rumah tersebut kecil dan sederhana, maka setidaknya memiliki 1 teras dibagian depan rumahnya.

Fungsi utama teras ini pada umumnya adalah untuk menyambut para tamu yang datang. Nah, biasanya yang berbeda adalah cara penggunaan teras itu sendiri. Sebagian orang ada yang menggunakan teras itu hanya sebagai tempat untuk menyambut tamu saja. Kemudian mengajak semua tamu itu masuk ke dalam rumah (biasanya dijamu di ruang tamu).

Sedangkan sebagian orang yang lainnya ada yang menggunakan teras itu sebagai tempat untuk menyambut tamu, sekaligus juga menjamu mereka di situ. Jadi suasana silaturahmi, ngobrol, dan ngopi-ngopinya semua dlakukan diteras tersebut.  

Selain berfungsi sebagai tempat menyambut tamu, maka teras juga punya fungsi penting lainnya lho. 

Apa itu?

Yakni berfungsi untuk memperindah tampilan rumah kita. Hal ini sangat masuk akal sekali, sebab lokasi teras utama 'kan biasanya berada pas didepan rumah. Dan bagian inilah yang paling pertama kali terlihat oleh orang dari luar. Jadi bila teras itu di tata dan desain sedemikian rupa, tentu akan semakin mempercantik tampilan rumah kita. Walaupun rumah Anda hanya hunian sederhana, tapi tetap akan tampak elegan berkat teras tersebut.

Pertanyaannya: "Bagimanakah cara menata dan mendesain teras itu agar supaya terlihat indah dan menarik?

Tentu banyak cara yang dapat Anda lakukan. Seperti misalnya menaruh berbagai pot tanaman hias diteras tersebut. Dan jangan lupa juga sediakan kursi santai di depan teras rumah itu. Sehingga para tamu, bahkan Anda sendiri sebagai pemilik rumah dapat bersantai di teras tersebut.

Ide Keramik Teras Depan Rumah Minimalis

Mau tau tips dan cara mempercantik teras rumah yang lainnya?

Salah satunya adalah dengan cara memberi keramik di teras depan rumah minimalis Anda.

Berikut ini ada beberapa referensi motif keramik terbaik.

Diantaranya:

1. Motif Keramik Teras Rumah dengan Mozaik Warna Pastel


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Motif keramik teras depan rumah minimalis yang satu ini, sangat cocok untuk membuat tampilan rumah minimalis yang sederhana menjadi lebih manis. Khususnya bila digunakan pada teras yang berukuran kecil. Penggunaan mozaik dengan berbagai motif bunga yang menarik, sangat cocok untuk dipadukan dengan berbagai warna cat rumah.  

2. Keramik Motif Hitam Polos


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Penggunaan warna hitam polos pada keramik, dapat membuat tampilan rumah menjadi lebih elegan. Khususnya pada rumah minimalis dengan desain modern. Motif seperti ini pun sangat cocok bila digunakan untuk semua bentuk teras, baik memanjang maupun melebar. Penggunaan keramik ini pun sangat cocok bila dipadukan dengan batu alam berwarna senada.

Info Menarik Lainnya : Cara Mengecat Lantai Rumah Secara Mandiri

3. Model Keramik dengan Motif Batu Kali


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Keramik teras depan rumah minimalis sangat cocok bila menggunakan keramik dengan motif batu kali ini. Khususnya, bila digunakan untuk rumah minimalis dengan desain klasik yang menggunakan tiang kayu. Tampilan rumah pun akan terlihat kontemporer, namun tetap memperlihatkan nilai elegan.

4. Keramik Motif Berundak


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Model keramik yang satu ini cocok digunakan pada rumah minimalis yang dibangun pada tanah yang landai. Walau tidak menutup kemungkinan, penggunaannya bisa digunakan pula pada rumah minimalis modern dengan tanah yang rata. Penggunaannya dapat membuat tampilan rumah menjadi lebih elegan.

Info Menarik Lainnya : Cara Membuat Dinding Unfinished (Berkesan Klasik & Unik)

5. Keramik Persegi dengan Motif Batu Alam


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Penggunaan model keramik teras depan rumah minimalis ini, sangat cocok bila digunakan untuk teras depan yang divariasikan dengan rerumputan hijau. Model rumput yang digunakan pun , harus jenis rumput pendek khusus untuk tanaman. Hal tersebut akan menampilkan sentuhan alam pada rumah minimalis.

6. Keramik Model Landscape Persegi Panjang


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Sama seperti poin sebelumnya, model keramik ini pun sangat cocok bila dikombinasikan dengan rumput untuk tanaman. Perbedaannya adalah modelnya yang memanjang , sehingga akan cocok bila digunakan untuk titian menuju ke rumah. Penggunaan warnanya pun sangat natural, seperti khas warna pada batu alam. Untuk menghindari licin, tekstur yang digunakannya pun lebih kasar.

Info Menarik Lainnya : Berbagai Pilihan Motif Granit untuk Teras Rumah

7. Keramik Model Batu Alam gaya Arab


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Penggunaan keramik model ini sangat cocok bila digunakan untuk teras rumah minimalis dengan gaya Arab. Disamping itu, bentuknya yang unik juga sangat cocok bila digunakan untuk titian menuju ke rumah. Jika model rumah minimalis dengan gaya Arab, sebaiknya untuk menggunakan model keramik ini.

8. Keramik dengan Motif Biru Cerah


8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik

Penggunaan keramik motif ini pada rumah minimalis, dapat membuat tampilan rumah lebih cerah dan atraktif. Berbeda dengan keramik yang berwarna pastel, bebas untuk dikombinasikan dengan berbagai warna tembok. Keramik ini, sebaiknya digunakan untuk dinding tembok dengan warna natural, agar rumah tidak terkesan berwarna-warni.

Info Menarik Lainnya : Tiang Teras Minimalis Batu Alam untuk Mempercantik Rumah

Penggunaan keramik teras depan rumah minimalis tersebut, harus memilih motif dan bentuk yang sesuai dengan rumah agar menciptakan keharmonisan dan keselarasan pada rumah tersebut. Tentunya, disamping akan enak dipandang juga dapat membuat nyaman penghuni rumah untuk bersantai di depan teras rumah minimalis tersebut.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda semuanya.

Yunita
Yunita Saya seorang ibu rumah tangga yang gemar menulis.

Post a Comment for "8 Motif Keramik Teras Depan Rumah Minimalis Terbaik"