Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Aplikasi Pemutar Video Telegram yang Terbaik (Direkomendasikan)

7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan


Aplikasi Pemutar Video Telegram - Telegram kini menjadi media pengirim pesan instan yang banyak difavoritkan. Fiturnya lengkap serta bisa digunakan untuk mengirim berbagai jenis file. Contohnya seperti teks, suara, foto, dan tentu saja video. Namun seringkali terjadi kendala dalam proses pemutaran video yang dikirim melalui Telegram. 

Maka dari itu, diperlukan sebuah aplikasi andalan yang bisa mengatasi kendala tersebut. 

Nah artikel kali ini akan membahas tentang 7 aplikasi pemutar video Telegram terbaik. 

Simak hingga tuntas yuk!

Mengapa Butuh Aplikasi Ini?

Seperti WhatsApp, Telegram memungkinkan penggunanya untuk saling mengirimkan file berupa video. Video ini kemudian bisa diunduh lalu diputar oleh si penerima. 

Hanya saja ada beberapa kondisi yang menyebabkan video tersebut tidak bisa diputar atau diakses. Penyebabnya pun sangat beragam, salah satunya adalah gangguan dari aplikasi Telegram itu sendiri.

Biasanya video tidak bisa diputar karena sistem Telegram sedang mengalami down. Bisa juga terjadi karena aplikasi Telegram belum di-update ke versi yang terbaru. 

Selain itu video juga dapat mengalami kendala pemutaran karena tidak kompatibel dengan aplikasi maupun perangkat yang digunakan.

Jika hal tersebut terjadi, maka pengguna bisa melakukan convert video. Namun langkah ini juga bisa gagal dan menyebabkan video gagal diakses lagi. 

Supaya bisa segera mengakses video tersebut, maka sangat disarankan untuk menggunakan aplikasi pemutar video Telegram. Ada banyak pilihan aplikasi yang dapat diunduh dan digunakan untuk memutar video-video di aplikasi Telegram ini.

Aplikasi untuk Memutar Video di Telegram

Akses video di Telegram sebenarnya terbilang cukup tinggi. Telegram bahkan memiliki beberapa channel khusus yang memang digunakan untuk berbagi video. Jadi akan sangat disayangkan jika video-video tersebut tidak bisa diakses. 

Berikut ini ada 7 aplikasi pemutar video Telegram yang bisa diandalkan, sehingga pengguna bisa menonton video sepuasnya.

1. MX Player


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan

Pilihan pertama adalah MX Player yang sudah sangat populer di kalangan pengguna Telegram. 

MX Player ini biasa dimanfaatkan oleh pengguna yang sering mengakses channel khusus film maupun serial TV di Telegram. 

Salah satu keunggulan dari MX Player adalah adanya fitur subtitle gesture. Fitur ini akan mempermudah pengguna dalam mendapatkan subtitle untuk video atau film-film yang sedang ditonton.

2. PLAYit


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan


Berikutnya ada aplikasi PLAYit yang juga sangat direkomendasikan untuk para pengguna Telegram. 

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk memutar video dari Telegram dengan berbagai bentuk format. Jadi tak perlu melakukan convert video untuk mengubah format video ke bentuk yang lain. 

Aplikasi ini membuat proses akses video jadi lebih praktis untuk berbagai jenis format.

Menariknya lagi, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mengunduh serta mengirimkan video. Sehingga pengguna bisa dengan mudah melakukan transfer video (jika ingin menonton video tersebut di perangkat yang berbeda). 

Selain itu ada juga fitur health mode yang memungkinkan tampilan video di layar lebih nyaman untuk ditangkap oleh mata.

3. VLC Video Player


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan

Pemutaran video Telegram juga bisa dilakukan dengan memakai aplikasi VLC Video Player

Aplikasi ini sangat populer dan sudah banyak dipakai oleh para pengguna Telegram. Bahkan sebelum Telegram populer, VLC Video Player juga sudah sering digunakan di berbagai jenis perangkat. 

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengakses video yang sudah diunduh maupun menonton video secara streaming.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur resume yang bisa menampilkan subtitle. Cocok sekali bagi pengguna yang hobi menonton film dan serial TV melalui Telegram.  

VLC Video Player juga menyediakan fitur equalizer dan filter yang akan melengkapi pengalaman pengguna saat menonton video-video di aplikasi ini.

Info Menarik Lainnya : Cara Memperbaiki Video yang Tidak Bisa Diputar di Smartphone

4. FX Player


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan

Berikutnya ada aplikasi pemutar video Telegram bernama FX Player

Aplikasi ini bisa digunakan untuk memutar video Telegram dengan kualitas resolusi yang cukup tinggi. 

Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mengedit video jadi sangat cocok untuk dimiliki oleh para content creator. FX Player juga direkomendasikan bagi penikmat film di Telegram karena ada fitur subtitle-nya.

5. BSPlayer


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan


Pengguna Telegram juga bisa mengandalkan aplikasi BSPlayer

Aplikasi ini termasuk sangat populer di kalangan penikmat video Telegram. Ada satu kelebihan yang ditawarkan oleh BSPlayer dan tidak ditemukan di aplikasi-aplikasi lainnya. 

BSPlayer ini memungkinkan pemutaran video yang file-nya mengalami masalah. Jadi BSPlayer ini punya fitur yang bisa memperbaiki masalah kerusakan pada file video tersebut.

Cara pemakaiannya juga sangat mudah. Pengguna bisa mengunduh file video dari Telegram terlebih dahulu. Setelah itu file bisa dibuka dengan menggunakan BSPlayer yang sudah di-install di perangkat. 

BSPlayer juga bisa menghasilkan tampilan video yang resolusinya terbilang sangat baik.

Info Menarik Lainnya : 4 Cara Membuat Video Menjadi Live Wallpaper di iPhone

6. Gretech Online Movie Player


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan

Dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa aplikasi ini memang akan sangat efektif untuk memutar video atau film. Aplikasi ini kompatibel untuk berbagai jenis format video jadi pengguna tidak perlu repot melakukan convert. 

Selain itu, aplikasi yang disingkat dengan nama GOM Player ini juga menyediakan fitur subtitle. Pengguna bisa langsung mencari subtitle dari aplikasi GOM Player, jadi tidak perlu ribet memasukkan file lain.

7. KMPlayer


7 Aplikasi Pemutar Video Telegram Paling Direkomendasikan


Aplikasi KMPlayer ini juga sangat populer bahkan sebelum Telegram banyak digunakan oleh masyarakat. 

Melalui KMPlayer, pengguna bisa menonton video dengan kualitas gambar yang sangat memuaskan. 

Aplikasi ini juga menyediakan fitur-fitur yang sangat lengkap. Pengguna bisa mengatur warna, kontras, saturasi, dan aspek lainnya yang bisa mendukung kenyamanan saat menonton video.

Info Menarik Lainnya : Simak! Cara Download Video Twitter Yang Diproteksi

Itulah 7 aplikasi pemutar video Telegram yang sangat direkomendasikan. Semua aplikasi ini akan mempermudah pengguna Telegram untuk memutar video tanpa kendala. 

Pastikan bahwa ada ruang penyimpanan yang memadai di dalam perangkat sehingga video bisa diunduh dan diputar dengan lancar.

Semoga bermanfaat.

Rianda
Rianda Saya seorang penulis freelance

Post a Comment for "7 Aplikasi Pemutar Video Telegram yang Terbaik (Direkomendasikan)"