Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda

Carport batu sikat - Setiap pemilik rumah tentu saja ingin huniannya bisa terlihat sempurna. Oleh karena itulah banyak orang yang berusaha menghias rumahnya dengan sebaik mungkin. Lalu, bagian apa saja yang di hias? Semua bagian rumah biasanya mendapatkan porsi perhatian yang sama. Seperti ruang kamar, dapur, ruang tengah (keluarga), dan ruang tamu.

Selain semua ruangan diatas, ada satu lagi bagian rumah yang perlu mendapatkan perhatian khusus. Bedanya jika semua ruangan diatas itu termasuk ruang interior, maka yang ini adalah bagian eksterior (luar) rumah.

Jadi bagian apa itu?

Jawabannya yakni bagian carport.

Mungkin banyak diantara Anda yang baru mendengar istilah carport. Sebagian lainnya mungkin juga ada yang sudah tahu dan menganggap carport itu sama seperti garasi. Namun sebenarnya anggapan ini kurang tepat.

Lalu, apa sih sebenarnya carport itu?

Memang betul ada persamaan antara carport dengan garasi, yaitu sama-sama berfungsi sebagai tempat menyimpan mobil. Namun ada perbedaan fungsi mencolok pada kedua istilah itu. Jika Anda merujuk kepada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), di situ tertulis pengertian garasi itu adalah 'kandang mobil'.

Jadi fungsi utama garasi adalah untuk menyimpan mobil dari tangan jahil (maling) yang akan berniat mencuri mobil tersebut. Oleh karena itulah garasi ini biasanya ditempati oleh mobil pada saat malam hari. Selain itu, setiap garasi pasti ada pintu gerbang dan kuncinya.    

Kalau carport sebenarnya juga sama-sama digunakan untuk menyimpan mobil. Bedanya dengan garasi yaitu dari segi bentuknya. Carport biasanya hanya berupa emperan di depan rumah yang diberi atap (kanopi) pada dibagian atasnya.

Lihat contoh ilustrasinya dibawah ini.

 

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Technerium.ru
 

Jadi carport ini biasanya digunakan sebagai tempat meletakkan mobil untuk sementara. Oleh karena itulah carport biasanya hanya ditempati oleh mobil pada saat siang hari. Sedangkan pada malam hari, mobilnya dipindahkan ke dalam garasi rumah, sehingga jadi lebih aman dari incaran tamu tak diundang.

Nah, mengenai desain carport ini, maka bagian yang paling penting untuk diperhatikan adalah atap dan lantainya.

Kenapa penting?

Contohnya pada bagian atap (kanopi), ini berfungsi untuk melindungi mobil dari sinar matahari dan curah hujan. 

Info Menarik Lainnya : Macam macam Atap Kanopi Pilihan Untuk Anda

Sedangkan untuk lantainya lebih berfungsi sebagai nilai estetika. Jadi dengan pemilihan bahan dan desain lantai carport yang tepat, maka akan membuat tampilan eksterior rumah Anda jadi semakin indah.

Carport Batu Sikat

Saat ini batu sikat menjadi bahan yang paling diminati sebagai hiasan lantai carport. Kabar baiknya, desain carport batu sikat kini sudah semakin bervariasi. Sehingga Anda bisa bebas memilih desain yang paling sesuai dengan selera.

Saking populernya jenis batu sikat ini, sehingga ada sejumlah pemborong bangunan yang mengatakan bahwa kebanyakan klien mereka lebih tertarik menggunakan batu sikat. Terutama sebagai pelengkap lantai garasi atau carport rumah mereka.

Padahal sebelumnya lantai carport batu sikat ini lebih banyak digunakan pada villa-villa, hotel, atau gedung perkantoran saja. Namun kini tampaknya hampir setiap rumah desain terbaru telah menggunakannya. Batu sikat ini lebih disukai karena dianggap lebih aman (tidak licin seperti bahan keramik). Sehingga cocok dipergunakan sebagai lantai carport di emperan depan rumah.

Nah apakah Anda juga tertarik untuk membuat carport di depan rumah Anda?

Jika iya, maka berikut ini ada beberapa contoh desain carport batu sikat yang bisa Anda jadikan referensi.

Simak sampai tuntas yuk!

1. Model Kotak Simple

 
Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Greengardenasri.blogspot.com

 

Desain carport batu sikat pertama adalah model kotak simple. Bila menginginkan desain lantai batu sikat untuk garasi yang sederhana, sepertinya model ini dapat dijadikan contoh.  Salah satu sisi sengaja dibuat bentuk kotak persegi panjang yang berjajar rapi. Lalu untuk ujung yang menghadap arah luar bisa dibuat bentuk lain.

Misalnya saja seperti pada gambar dibentuk segiempat yang sengaja diletakkan miring sehingga tampak seperti jajar genjang. Untuk pemilihan warnanya sendiri bisa disesuaikan dengan warna pagar atau pintu rumah. Saran terbaik memang warna-warna lembut seperti coklat, putih, atau krem.

2. Kotak Diselingi Rumput Sintetis

Sebagian orang mungkin bertanya-tanya, apakah tetap bisa menghadirkan suasana hijau di carport walaupun dibuat dari batu sikat? Tentu sangat bisa sekali, coba saja lihat pada gambar di atas. 

Meskipun ditutupi oleh batu sikat, kesan segar dan hijau tetap bisa ditampilkan bukan? Caranya adalah di sela-sela batu sikat bisa diselipkan rumput sintetis. Lihat contohnya dibawah ini.

 

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Solarpowerpeople.weebly.com
 

Jadi batu sikat tetap ditata kotak-kotak seperti desain yang simple pada umumnya. Namun yang membuat beda adalah di sela kotak-kotak akan diberikan sentuhan rumput sintetis. Jangan khawatir, jenis rumput semacam itu tetap mudah dibersihkan kok. Selain indah, carport rumah tetap bernuansa asri dan segar.

Info Menarik Lainnya : 7 Ide Desain Lantai Garasi Batu Alam (Unik & Menarik)

3. Tambahan Tulisan

 

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Salwaalamart.blogspot.com

Apakah batu sikat yang dipasang pada carport rumah hanya bisa dibuat model dan bentuk sederhana saja? Tentu saja tidak, sebab batu sikat bahkan bisa dibuat tulisan sebagai pemanis. Jangan lupakan jika batu sikat punya karakteristik yaitu memiliki banyak warna alami.

Hal ini memungkinkan jika tulisan yang diinginkan bahkan bisa dipilih sendiri warnanya seperti apa. Akan sangat menarik jika pada carport rumah sengaja diberikan tulisan yang diinginkan. Pada gambar sudah diberikan contoh bagaimana hiasan batu sikat pada carport rumah bisa ditambahkan tulisan unik.

Info Menarik Lainnya : Aneka Jenis Batu Alam Andesit untuk Dinding Rumah

4. Motif Bintang

Selanjutnya ada lagi desain carport dari batu sikat yang sengaja dibuat seperti motif bintang. Desain semacam ini bisa menjadi rekomendasi bagi yang ingin mencari model yang simple. Jadi motif bintang akan dipasang di tengah. Lalu sebagai pelengkap beberapa motif kotak akan diberikan di sekeliling motif bintang tersebut.

Lihat contohnya dibawah ini.

 

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Salwalanscape.blogspot.com

 
Info Menarik Lainnya : Tiang Teras Minimalis Batu Alam untuk Mempercantik Rumah

5. Motif Batik

Siapa yang gemar dengan motif batik? Cobalah untuk memberikan motif batik pada batu sikat sebagai penghias carport rumah. Motif seperti ini akan terlihat sangat unik dan menarik. Lihat ilustrasinya dibawah ini.

 

Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda
Ilustrasi. Foto by : Landscapedesaintaman.wordpress.com

 

Batik akan memberikan kesan tradisional yang kental dan cukup estetik. Contoh motif batiknya bisa dilihat pada gambar, siapa tahu bisa jadi referensi.

Demikianlah 5 contoh desain carport batu sikat. Bagi Anda yang sedang bingung memilih model batu sikat sebagai penghias lantai carport, maka informasi di atas bisa menjadi rekomendasi. Buat tampilan garasi atau carport rumah menjadi lebih menarik dan indah menggunakan batu sikat sebagai pengganti keramik.

Mudah-mudahan artikel ini bermanfaat untuk Anda semuanya.

Salam.

Penulis by : Bang izal.

Bang izal
Bang izal Saya Seorang Praktisi Bisnis Mainan. Sangat hobi menulis dan suka berdiskusi. Saya ingin sekali saling berbagi ilmu, dan pengalaman, dengan teman-teman semua melalui blog ini.

Post a Comment for "Contoh Desain Carport Batu Sikat Pilihan Untuk Anda "